Pages

Rabu, 12 September 2012

Apa warna punya manfaat dalam kehidupan kita? Hmm .. Ayoo simak .. :)



Warna adalah sesuatu yang pasti anda lihat dalam kehidupan sehari-hari. Namun, bukan hanya itu. Terdapat beberapa warna yang jika dilihat memberikan makna positif bagi kehidupan kita. Check It Out!

1. Warna merah

Warna ini adalah warna yang amat berpengaruh. Selain memiliki makna Cinta dan Keberanian, Warna merah nyatanya juga menambah daya ingat kita. Pengetahuan lebih lanjut juga membuktikan, kalau warna merah juga meningkatkan detailnya ingatan kita. Jadi, Boleh kok nyediain warna merah di tempat pensil buat catatan-catatan kita .. :)

2. Biru langit
 
Menurut penelitian, warna biru langit dapat meningkatkan kreativitas kita. Jadi, untuk menambah kreativitas dan imajinasi kita dalam kehidupan sehari-hari, warna biru muda adalah warna yang cocok jika kita lihat. Jadi, bisa juga kalau di layar handphone dan layar desktop kita memiliki warna biru muda. Siapa tau aja dengan begitu, kita bisa makin kreatif. :D


3. Hijau

Pernakah kamu pergi ke hutan? Apa yang kamu rasakan? Damai bukan? Hal ini disebabkan, warna hijau memiliki peran yang membuat diri kita semakin damai. Jika kita sedang penat dalam pelajaran atau pekerjaan kita, taman adalah tempat yang cukup tepat untuk refreshing dan melepas lelah

Tidak ada komentar: